Assalamualaikum,
Brosis, Yamaha Nmax masih memimpin pasar Maxi skutik di Indonesia. Dengan berbagai fitur yang agak ketinggalan dengan adik adiknya. Namun, seperti biasa. Motor Yamaha itu laris karena tampilan dan impresi riding yang unik.
Bisa selonjoran, jok lebar, bodi melar, handling enteng. Tak jarang juga beberapa ojek online memakai Nmax sebagai armada. Soal modifikasi banyak sekali, terutama yang berkaitan dengan menambah kenyamanan berkendara. Paling umum sih visor lebar dan hand guard khusus Anti angin.
Salah satu innovasi khusus untuk motor ini sempat beredar di jual beli online, seperti yang dibahas di Bekakas. Yaitu semacam atap custom untuk motor Nmax. Yang akan menutupi pengendaranya dari panas dan angin. Bonus juga terhalang dari hujan.
Yupz, penutup macam ini biasanya berasal dari negeri Tiongkok. Sepertinya mengadaptasi model universal, yang sempat viral. Dirubah desainnya agar sesuai dengan desain Nmax. Gambar pertama dan kedua di atas contohnya. Tapi kayaknya agak bahaya, karena Nmax itu motor yang biasa diajak kencang. Takutnya kena angin samping nanti oleng. Karena walau bagaimanapun ini motor roda dua kan.
Semoga bermanfaat. Ada yang sudah beli?
Dikirim Dari PortalModif.wordpress.com
Kategori sama :
Artikel Terbaru :
- Ketika Wuling AirEV Cosplay jadi Mobil Darurat
- Honda CBR250RR with Arrow Muffler
- Toyota Kijang Rover Custom Ala Semi Panorama (?)
- Alternatif Headlamp Motor Naked Sport Discontinue
- Toyora Fortuner Pakai Spion Towing
- Sukses! Halal Bihalal Jatimotoblog Di Omah Wilis Batu Malang, Supportred MPM Honda Jatim
- Service Gratis Sukses : ITS & PT Altama Surya Anugerah (Tekiro, Ryu, Rexco) (13/05)
- Honda BeAt Roda Tiga satu ini bagus
- Salut! Pemudik Apresiasi Layanan Balai Santai Honda Jalur Jatim.
- Modifikasi Velg ring 17 – Castwheel, Honda Vario